Berkualitas, Berkuantitas dan Terpercaya!

Rabu, 18 September 2019

Mohon Tunggu

Berbagai Model dan Insiprasi Kamar Tidur Elegan dan Cantik

Tidur adalah salah satu aktivitas penting dalam kehidupan. Untuk itu, Anda jangan sampai salah pilih dalam membeli kamar tidur. Dengan melakukan pemilihan yang tepat, maka tidur bisa lebih berkualitas agar aktivitas sehari-hari bisa berjalan lancar. Saat ini sudah banyak produsen yang memproduksi tempat tidur, baik yang terbuat dari kayu hingga yang terbuat dari aluminium.

Salah satu hal yang harus diperhatikan saat beli tempat tidur adalah jenis atau gaya interiornya. Saat ini sudah banyak bertebaran gaya tempat tidur dengan ciri khas masing-masing. Bagi Anda yang sedang ingin membeli perabotan yang satu ini, maka Anda bisa melihat berbagai jenis yang sudah kami informasikan. Jenis-jenis kamar tidur tersebut adalah sebagai berikut.

1. Set Kamar Tidur Minimalis


Diantara jenis yang lainnya, tempat tidur minimalis menjadi yang paling populer dan dicari banyak orang. Bukan tanpa alasan, tampilan minimalis disukai banyak orang karena kesannya yang sederhana namun tetap elagan. Ciri khas dari tampilan tersebut adalah detail yang tidak terlalu banyak dan lebih menekankan bentuk furniture yang flat.


Untuk menciptakan tempat tidur minimalis, bahan finishing yang sering digunakan adalah cat duco. Dengan pemakaian cat duco, permukaan furniture bisa lebih halus dan warnanya lebih cantik. Untuk warnanya sendiri, warna putih dan hitam adalah yang paling sering digunakan banyak orang.

2. Set Kamar Tidur Shabby Chic


Nama tempat tidur shabby chic mungkin masih awam di telinga banyak orang. Meski begitu, tampilan seperti ini cenderung lebih disukai oleh para wanita atau anak-anak. Kenapa bisa begitu? Karena tampilan shabby lebih cenderung feminim karena warna yang sering digunakan adalah warna putih, merah mudah, atau warna-warna lainnya. Biasanya, cat duco adalah finishing yang dipakai oleh jenis interior yang satu ini.



Dalam pembuatan interior shabby chic, bahan yang sering digunakan adalah kayu. Tampilan furniture berbahan kayu tersebut cenderung klasik. Bahkan, beberapa orang yang menggunakan tempat tidur shabby menggunakan interior bekas. Karena itulah harga dari jenis gaya interior ini cenderung murah. Meski begitu, orang yang kreatif mampu membuatnya tampil mewah.

3. Set Kamar Tidur Scandinavian


Set kamar tidur scandinavian merupakan tempat tidur yang mengandalkan nilai fungsionalitas namun tidak melupakan nilai estetikanya. Desain semacam ini terinspirasi oleh orang-orang di scandinavia seperti Denmark, Swedia, dan Norwegia yang hidup dengan balutan rumah yang sederhana namun berfungsi dengan baik. Karena itulah banyak orang yang menyukai desain semacam ini.



4. Set Kamar Tidur Retro Vintage


Untuk yang suka dengan desain klasik, maka menggunakan kamar tidur vintage retro adalah hal yang tepat. Keduanya sebenarnya istilah yang berbeda, namun keduanya sama-sama mengusung desain yang classic. Untuk yang retro, lebih sering menggunakan warna-warna pucat dan kerap menggunakan kain. Sedangkan yang vintage, tampilannya mengandalkan kesan yang lebih klasik. Keduanya sendiri sama-sama bagus saat dipandang, tinggal Anda memilih yang mana.



5. Set Tempat Tidur Mewah


Jika Anda kurang suka dengan tampilan yang minimalis dan sederhana, maka Anda bisa memilih tempat tidur mewah yang menawarkan kesan glamour. Kebanyakan furniture mewah menggunakan detail-detail yang banyak, berbanding terbaik dengan desain minimalis yang flat. Bahkan ada banyak juga yang menambahkan ukiran khas Jepara agar tampilannya semakin mewah.



Setelah mengetahui jenis-jenis tempat tidur seperti di atas, Anda bisa menerapkannya di dalam rumah Anda. Pastikanlah desain tempat tidurnya sesuai dengan apa yang Anda inginkan dan sesuai dengan tema ruangan. Dengan begitu tempat tidurnya bisa lebih menarik ketika dipandang. Jika bingung mencari produk furniture seperti di atas, Anda bisa membeli set kamar tidur Jepara dari produsen berpengalaman asal Kota Ukir.

1 komentar:

  1. youtube - Videodl
    youtube is an online platform where people youtube is the ultimate home for videos in the web. youtube. youtube to mp3\ youtube is an online platform where people youtube is the ultimate home for videos in the web.

    BalasHapus

Popular Posts